
Badan Narkotika Nasional Kabupaten Bangka berkomitmen untuk menjadikan wilayah Kantor BNN Kab Bangka sebagai wilayah Zona Integritas.
Bersama dengan semangat untuk menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayanai (WBBM), BNN Kab Bangka terus berbenah untuk menjadi lebih baik dan unggul dalam pelayanannya.

Menuju Zona Integritas BNN Kab Bangka Melaksanakan Pencanangan Internal
Komitmen itu diimplementasikan dengan melakukan pencanangan internal Zona Integritas pada Senin, 25 September 2023 di Kantor BNN Kab Bangka yang dilakukan dengan mematrikan tanda tangan seluruh pegawai BNN Kab Bangka di dalam Pakta Integritas untuk menjadi bukti komitmen seluruh pegawai.

Menuju Zona Integritas BNN Kab Bangka Melaksanakan Pencanangan Internal
“Diharapkan dengan ini, seluruh pegawai akan lebih bersemangat lagi untuk membangun Zona Integritas di kantor kita tercinta ini (Kantor BNN Kab Bangka)”, ujar Peni Januarti, Kepala BNN Kabupaten Bangka.

Menuju Zona Integritas BNN Kab Bangka Melaksanakan Pencanangan Internal